Kamis, 29 September 2016

WATERBLOW/Nusa Dua-Bali (17-8-2016)

HARI PERTAMA (17-8-2016)

Begitu mendarat di pulau Bali sekitar jam setengah 8 pagi, aku langsung ke kawasan Nusa Dua ... ke suatu tempat yang namanya Waterblow. Di sini terkenal dengan semburan ombak-nya yang menghantam langsung karang-karang terjal yang ada di tepian pantai-nya.

Harus pilih waktu yang tepat, yaaa ... kalo mau menyaksikan hantaman ombak-nya.
Bulan Juli-Agustus dan di waktu pagi atau sore hari adalah waktu yang tepat kalo mau datang kemari. Soalnya angin pas lagi besar-besarnya dan air laut juga lagi pasang.

Tapi kalo dateng-nya pas siang hari, yaa ... ombaknya tenang-tenang saja dan terik matahari-nya itu, loohhh ... yang mana tahan. Gak ada tempat berteduh di sana.
Ke pantai di siang hari yang sangat terik .... ah, tidaaakkk .... menurutku itu bukan suatu pilihan yang tepat.
Kalo masih pagi hari dan matahari belum terlalu terik, lumayan juga menyusuri pantai di Nusa Dua ini. Di sisi lain, pantainya cukup landai untuk disinggahi.
Malahan ada satu sisi pantai yang garis pantai-nya sangat pendek.
Di satu sisi-nya ada pura kecil yang pas aku ke sana lagi dalam proses perbaikan.

Kalo kemari, seperti berada di pantai pribadi saja, loohh .... Aseekkk ....

(next ... pasar seni Kumbasari)


Tidak ada komentar:

Posting Komentar